News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Pasca pencoblosan, Polsek Antang Kalang lakukan patroli ke obyek vital

Pasca pencoblosan, Polsek Antang Kalang lakukan patroli ke obyek vital



GarisCakrawala - Kotim - Dalam rangka menjaga situasi tetap kondusif pasca pencoblosan pemilihan Kepala Daerah, personil Polsek Antang Kalang jajaran Polres Kotim Polda Kalteng melakukan patroli dengan sasaran obyek vital di desa Tumbang Kalang Kec. Antang Kalang, Kamis (28/11/2024) siang.

Dalam kegiatan patroli tersebut obyek vital yang dikunjungi antara lain gudang logistik PPK, Pasar desa, komplek sekolahan dan dermaga penyebrangan kelotok.

Kapolres Kotim AKBP RESKY MAULANA ZULKARNAIN, S.H., S.I.K, M.H. Melalui Kapolsek Antang kalang Ipda JONIKA, S.Sos. mengatakan kegiatan patroli ini sebagai upaya kepolisian untuk menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif dan terkendali setelah pelaksanaan Pilkada dan sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat yang sedang beraktivitas.

“kepada para masyarakat mari kita jaga situasi Kamtibmas ini agar agar tetap kondusif, apabila ada informasi tentang adanya gangguan Kamtibmas agar segera laporkan kepada kami" ujar Kapolsek.
H. Deden S 

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar